PENINGKATAN PEMAHAMAN SISWA SD MELALUI PEMBELAJARAN IPA BERBASIS EKSPLORASI
Keywords:
Literasi sains, eksplorasi digital, pembelajaran IPA, magnet, Sekolah DasarAbstract
Literasi sains merupakan kemampuan esensial yang harus dikembangkan sejak pendidikan dasar agar siswa mampu memahami dan mengaplikasikan konsep-konsep ilmiah dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu materi penting dalam pembelajaran IPA di sekolah dasar adalah magnet, yang mencakup konsep gaya tarik menarik, kutub magnet, dan medan magnet. Sayangnya, pembelajaran materi ini sering kali bersifat teoritis dan minim praktik, sehingga siswa kesulitan memahami secara menyeluruh. Artikel ini bertujuan untuk mengkaji penerapan pembelajaran IPA tentang magnet berbasis eksplorasi digital dalam meningkatkan literasi sains siswa SD. Dengan metode studi pustaka, artikel ini menguraikan bagaimana pemanfaatan media digital seperti simulasi, video animasi ,dan aplikasi augmented reality (AR), dapat membantu siswa mengobservasi konsep-konsep abstrak secara visual dan interaktif. Hasil kajian menunjukan bahwa pendekatan eksplorasi digital mampu meningkatkan pemahaman konsep, motivasi belajar, dan keterlibatan siswa secara aktif dalam proses pembelajaran. Namun, tantangan seperti keterbatasan infrastruktur TIK dan kompetensi guru menjadi hambatan yang perlu diatasi. Oleh karena itu, kolaborasi antara sekolah, guru, dan pengembang konten digital menjadi kunci keberhasilan implementasi pembelajaran ini.
References
Abdillah, R. (2020). Model Pembelajaran Berbasis Eksplorasi dalam Meningkatkan Pemahaman Konsep IPA Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dasar, 11(2), 115–124.
Arends, R. I. (2012). Learning to Teach (9th ed.). New York: McGraw-Hill.
Daryanto. (2014). Pendekatan Pembelajaran Saintifik Kurikulum 2013. Yogyakarta: Gava Media.
Fitriyani, R., & Nuraeni, D. (2021). Pengaruh Model Eksplorasi terhadap Pemahaman Konsep IPA Siswa SD. Jurnal Pendidikan Dasar Nusantara, 6(1), 34–42.
Hasanah, U. (2019). Eksplorasi Digital dalam Pembelajaran IPA untuk Siswa SD: Sebuah Studi Literatur. Jurnal Inovasi Pendidikan, 8(3), 256–264.
Kemendikbud. (2017). Model Pembelajaran untuk Penguatan Pendidikan Karakter. Jakarta: Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah.
Lestari, P. (2018). Penerapan Pendekatan Eksploratif dalam Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Dasar, 5(2), 45–53.
Nurhadi. (2009). Pembelajaran Kontekstual dan Implementasinya dalam Kurikulum Berbasis Kompetensi. Malang: Universitas Negeri Malang.
Sani, R. A. (2013). Pembelajaran Saintifik untuk Implementasi Kurikulum 2013. Jakarta: Bumi Aksara.
Sari, M., & Wibowo, A. (2022). Penerapan Media Interaktif Berbasis Eksplorasi dalam Pembelajaran IPA untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SD. Jurnal Pendidikan Sains Indonesia, 10(1), 21–30.
Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Widodo, S. (2016). Teknologi Pembelajaran IPA SD Berbasis Eksplorasi dan Lingkungan. Jurnal Teknologi Pendidikan, 18(1), 13–25.